Inovasi Guru - Memiliki bayi yang sehat tentu menjadi harapan setiap orang tua. Meskipun harus bersusah payah, bangun malam untuk menyusui. Sampai mengganti popok dan menanggapi ocehannya padahal kondisi sedang sangat letih, semua di lakukan karena cinta orang tua pada bayi.
Apalagi jika bayi sudah masuk usia 10 bulan dimana sebagian orang mengatakan usia ini sedang lucu-lucunya. Padahal jika di perhatikan rata-rata tingkah bayi dari new born sampai 2 tahun tetap lucu. Karena di rentang usia itu mereka belum banyak berfikir dan bergerak mengikuti perasaan.
Bayi memiliki tahap perkembangan di setiap usianya. Jika bunda mengikuti informasi medis tahap perkembangan bayi 10 bulan sudah bisa memegang dengan lebih baik. Di usia 10 bulan bunda sudah bisa menambah program stimulasi untuk bayi misalnya dengan membantunya berdiri.
Perubahan dari merangkak ke jalan diawali dengan proses belajar berdiri. Kalau dalam istilah jawanya bayi ditatih. Saat ini otot dan tulang kakinya sudah lebih kuat sehingga bisa menahan berat tubuhnya.
Untuk tahap awal tentu bayi akan kesulitan karena itu diperlukan bantuan orang tua agar dia lebih berani. Kesabaran tentu diperlukan. Ingat ya bunda, you are best friend for him or her jadi jangan abaikan proses ini. Bayi akan mencoba memegang benda yang lebih kokoh untuk membuatnya berdiri.
Kemudian ia akan berpegangan untuk satu dua langkahnya. Bunda bisa menstimulasinya dengan menjadi penopang bagi dirinya. Atau bisa juga lakukan bersama pasangan. Minta tolong ayah untuk duduk bersebrangan dengan bunda dalam jarak dekat sehingga jika bayi terjatuh dapat segera ditangkap.
Usai 10 bulan bayi bisa memegang benda dengan lebih baik
Usia 10 bulan juga adalah masa dimana bayi bisa memegang benda dengan lebih baik. Nah, bunda bisa nih melatih bayi untuk mulai makan sendiri. Karena diusia ini bayi sudah mulai dapat makan makanan yang lebih kasar misalnya nasi komplit tanpa harus digiling menjadi bubur lagi. Tapi, jika bunda masih khawatir akan pencernaannya boleh kok beri dia bubur dengan tekstur yang lebih kasar.
Bayi juga sudah bisa memegang sendok sendiri walaupun makannya pasti berantakan biarkan saja. Itu akan melatih dia dan membuatnya berusaha lebih baik dikemudian hari. Apapun hasil usaha bayi jangan lupa support ya, bunda. Dan jangan pelit beri dia pujian. Percaya tidak sejatinya setiap manusia itu dari bayi hingga tua tetap senang sipuji dan dihargai hasil usahanya. Jangan lihat hasilnya tapi lihatlah bagaimana ia berusaha untuk mencapainya.
Bagaimana jika bayi belum mau belajar berdiri?
Jika tahap perkembangan bayi 10 bulan belum sesuai dengan semestinya jangan khawatir, bunda. Ingat tiap bayi berbeda tumbuh kembangnya. Jangan dipaksa apalagi membawelinya, selain akan membuat bayi tertekan sangat ego rasanya jika bayi terlambat dalam tumbuh kembangnya malah di baweli.
Yang dimaksud dengan bawel ini bukan hanya yang langsung ditujukan pada bayi tapi juga kepada orang lain. Pernahkah bunda berfikir ketika bicara dengan tetangga tanpa sengaja bunda bilang, “bayiku pemalas, sudah 10 bulan tapi belum bisa berdiri”. Pemalas. Haruskah kata itu keluar hanya karena bayi belum mau berdiri sendiri? Ingat bun, dia masih 10 bulan bukan 10 tahun.
Posting Komentar untuk "Tahap Perkembangan Bayi 10 Bulan Yang Wajib Diketahui Bunda"